Nama-nama Benua dan Samudra, Benua Terbesar dan Samudra Terluas di Dunia serta Luas Masing-masing Benua dan Samudra

Berikut ini adalah pembahasan tentang benua dan samudra yang meliputi jumlah benua, nama nama benua, nama nama samudra, jumlah samudra, luas benua, luas samudra, nama benua di dunia, benua terbesar di dunia, jumlah benua di dunia, benua terluas di dunia, luas benua asia, luas benua afrika, luas benua amerika, luas benua eropa, luas benua australia, samudra terluas, samudra terluas di dunia.

Pembahasan ini merupakan kelanjutan dari pembahasan sebelumnya yaitu tentang teori pergeseran benua atau teori lempeng tektonik.

Nama-nama Benua dan Luasnya

Pergerakan benua masih terus berlangsung, namun berjalan sangat lambat. Benua yang ada saat ini berjumlah enam, dan dinamai menurut kesamaan alam serta berbagai kesamaan lain. Keenam benua tersebut adalah Asia, Afrika, Amerika, Eropa, Australia, dan Antartika.

1. Benua Asia

Wilayah Benua Asia membentang di belahan bumi bagian utara dan selatan. Kawasan yang tercakup di dalamnya adalah Asia Timur, Asia Tenggara, Asia Selatan, Asia Barat, Asia Tengah, dan Asia Selatan.

2. Benua Afrika

Wilayah Benua Afrika membentang di belahan bumi bagian utara dan selatan. Kawasan yang termasuk di dalamnya adalah Afrika Utara, Afrika Timur, Afrika Tengah, dan Afrika Selatan.

3. Benua Amerika

Wilayah Benua Amerika berada di belahan bumi utara dan selatan. Wilayah yang termasuk di dalamnya adalah Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan.

4. Benua Eropa

Wilayah Benua Eropa hanya berada di belahan bumi utara, dan terdiri dari Eropa Utara, Eropa Timur, Eropa Barat, Eropa Tengah, dan Eropa Selatan.

5. Benua Australia

Wilayahnya berada di belahan bumi selatan meliputi Australia Utara, Australia Timur, Australia Barat, Australia Selatan, dan wilayah teritori.

6. Benua Antartika

Wilayah Antartika berada di belahan bumi bagian selatan (kutub selatan). Wilayahnya terbagi atas wilayah Antartika Timur dan wilayah Antartika Barat.

Selain berupa daratan luas (benua), terdapat pecahan-pecahan lempeng kecil yang membentuk pulau dan kumpulan pulau (kepulauan), seperti Tanah Hijau (Greenland), Kepulauan Indonesia, Kepulauan Jepang dan Filipina, serta Selandia Baru.

Berdasarkan pembagian bumi bagian barat dan timur, ternyata sebagian besar daratan bumi berada di belahan bumi timur (bujur timur). Benua yang terletak di belahan bumi timur adalah benua Australia, Asia, Afrika dan Eropa. Benua yang terletak di belahan bumi barat (bujur barat) adalah benua Amerika.

Untuk lebih jelas, lihatlah gambar di bawah ini! Perhatikan juga data luas tiap benua pada tabel berikut ini!
Gambar: Nama-nama Benua dan Samudra di Muka Bumi
Tabel: Luas Masing-masing Benua

Bagian bumi yang berupa perairan menjadi pemisah sekaligus penghubung antara pulau-pulau, gugusan pulau, dan kepulauan, juga beberapa benua yang ada.

Nama-nama Samudra dan Luasnya

Secara garis besar ada dua macam perairan, yaitu perairan asin yang dapat ditemukan di laut atau samudra dan perairan tawar yang biasanya ditemukan di daratan. Perairan yang sangat luas dinamakan samudra.

Perairan yang menutup lebih dari 70% permukaan bumi terbagi di belahan bumi utara dan selatan. Lebih dari 60% belahan bumi utara tertutup perairan, demikian pula 81% permukaan bumi belahan selatan.
Nama-nama Benua dan Samudra, Benua Terbesar dan Samudra Terluas di Dunia serta Luas Masing-masing Benua dan Samudra
Tabel: Luas Masing-masing Samudra

Samudra di muka bumi terbagi atas Samudra Pasifik, Samudra Atlantik, Samudra Hindia, Samudra Arktika, dan Samudra Antartika. Tabel di atas memberikan data tentang luas tiap-tiap samudra tersebut.

0 Response to "Nama-nama Benua dan Samudra, Benua Terbesar dan Samudra Terluas di Dunia serta Luas Masing-masing Benua dan Samudra"

Posting Komentar