6 Badan Utama (Badan Khusus) PBB yang Menangani Masalah Ekonomi

Berikut adalah pembahasan tentang Badan-badan khusus PBB, lembaga khusus pbb, organisasi pbb, badan badan utama pbb, organisasi khusus pbb, organ utama pbb, 6 badan utama pbb, badan badan khusus pbb yang menangani masalah ekonomi, 6 badan khusus pbb, organisasi dibawah naungan pbb.

Badan-badan Khusus PBB

Berikut ini adalah badan-badan khusus PBB yang menangani masalah sosial ekonomi.

1. United Nations Educational Scientific and Cultural Organization (UNESCO)

Badan ini adalah organisasi PBB dalam hal pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan. UNESCO didirikan tanggal 4 November 1946 dan berkedudukan di Paris. Tugas utamanya adalah memajukan kerja sama antarbangsa di bidang pendidikan, pengetahuan, dan kebudayaan.

2. International Labour Organization (ILO)

ILO berdiri tanggal 11 April 1919 di Genewa tahun 1946. Tujuannya adalah memperjuangkan keadilan sosial, perbaikan nasib buruh dan keluarganya, serta stabilisasi di bidang sosial ekonomi.

ILO mengusulkan standar minimal internasional untuk masalah upah buruh, usia kerja anak, jam kerja maksimum, dan jaminan sosial.

3. World Health Organization (WHO)

WHO didirikan di Jenewa 7 April 1948. Tujuannya membantu memperbaiki dan meningkatkan kesehatan, kesejahteraan ibu dan anak, keluarga berencana, serta pemberantasan wabah penyakit.

4. Food and Agriculture Organization (FAO)

FAO didirikan pada tanggal 16 Oktober 1945 di Roma. FAO bertujuan memajukan kualitas dan kuantitas produksi bahan makanan dan hasil pertanian di dunia; serta membantu produksi, distribusi, dan modernisasi bidang pertanian, peternakan, pengairan, penghijauan, dan pemupukan.

FAO juga menjadi perantara bantuan teknis dan mendorong di bentuknya stok penyangga bagan makanan terpenting (bufferstock) untuk menghadapi bencana alam dan menstabilkan harga hasil pertanian.

5. United Nations International Childrens Fund (UNICEF)

UNICEF berdiri tahun 1946 di New York. Sebelum tahun 1953 disebut United Nations Childrens Emergency Fund. 

Tugasnya adalah memperhatikan masalah kesehatan gizi anak, membantu usaha memajukan kesehatan rakyat, penyediaan air minum bersih, pembangunan masyarakat desa dalam hal kebersihan, pencegahan wabah penyakit, dan pendidikan dasar.

6. United Nations Industrial Development Organization (UNIDO)

UNIDO didirikan di Wina, 24 Juli 1967. Tugasnya memajukan industri negara berkembang dengan memberi bantuan teknis, program pelatihan, penelitian, dan penyediaan informasi.

0 Response to "6 Badan Utama (Badan Khusus) PBB yang Menangani Masalah Ekonomi"

Posting Komentar