Pengertian dan Contoh Kalimat Inversi Terlengkap

Pembahasan kali ini adalah tentang kalimat inversi, pengertian kalimat inversi, contoh kalimat inversi, pengertian kalimat inversi menurut kamus besar bahasa Indonesia.

Pengertian kalimat inversi

Kalimat Inversi adalah kalimat dengan susunan predikat mendahului subjek; kalimat susun balik. (KBBI)

Dalam melaporkan suatu peristiwa tidak jarang kita menggunakan kalimat dengan susun balik atau inversi.

Perhatikan contoh kalimt berikut.

a. Berlari-lari ke sini anak itu.
                P                    S

b. Dari mana kamu?
           P            S

c. Datang juga dia.
             P          S

d. Marah benar engkau.
             P               S

Pengertian dan Contoh Kalimat Inversi Terlengkap
Gambar: Contoh Kalimat Inversi

Pada umumnya penggunaan kalimat inversi (kalimat susun terbalik) terjadi pada dialog, atau kalimat langsung.

Pada contoh-contoh kalimat tersebut verba terletak di depan nomina. Dengan kata lain, urutan fungsinya adalah predikat subjek (PS). Kaliat yang pola urutannya seperti tersebut disebut kalimat inversi, yaitu kalimat yang urutannya terbalik.

0 Response to "Pengertian dan Contoh Kalimat Inversi Terlengkap"

Posting Komentar